Apycom jQuery Menus
 


 

 

 

PENGARUH NET WORKING CAPITAL TERHADAP RETURN ON EQUITY PADA PT ACE HARDWARE INDONESIA, Tbk.
30
09 2015
Penulis : Fitri Sukmawati; Malania Br. Manjorang
Karya Ilmiah : Jurnal Ilmiah
Penerbit : Insearch, Universitas Informatika dan Bisnis Indonesia
Tahun Terbit : 2015
Volume : 13
ISSN : 2085-7993
Halaman :
Kata Kunci : Modal Kerja Bersih Dan Return On Equity (ROE)
Abstrak :

Setiap perusahaan mengharapkan laba yang maksimal setiap periodenya dan pendapatan laba pada setiap periode berfluktuasi. Untuk mengawasi laba tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan analisis laporan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan kondisi serta kegiatan perusahaan. Adapun data yang diperoleh adalah data-data yang bersifat rasio sehingga metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Dan alat bantu yang digunakan adalah program SPSS (Statistical Product and Service Solutions) versi 20,0 for windows. Hasil penelitian ini menunjukkan kondisi Net Working Capital dan ROE pada PT Ace Hardware Indonesia Tbk. periode 2007-2012 mengalami fluktuasi. Hasil regresi yang didapat adalah Y = 0,020 + 0,246X dan nilai koefisien korelasi untuk keduanya adalah sebesar 0,793 yang menunjukkan bahwa hubungan keduanya “kuat”. Koefisien determinasi Net Working Capital memberikan kontribusi sebesar 63% terhadap ROE, sementara sisanya sebesar 37% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Berdasarkan pengujian hipotesis yang dilakukan antara Net Working Capital (X) terhadap Return On Equity (Y), diperoleh hasil  2,6 >  2,1319 maka  ditolak dan  diterima, sehingga dapat disimpulkan bahwa hipotesis yang diajukan oleh penulis, yakni “Net Working Capital (NWC) berpengaruh terhadap Return On Equity (ROE) pada PT Ace Hardware Indonesia, Tbk.” dapat diterima.


Inti Sari :

Setiap perusahaan mengharapkan laba yang maksimal setiap periodenya dan pendapatan laba pada setiap periode berfluktuasi. Untuk mengawasi laba tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan analisis laporan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan kondisi serta kegiatan perusahaan. Adapun data yang diperoleh adalah data-data yang bersifat rasio sehingga metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Dan alat bantu yang digunakan adalah program SPSS (Statistical Product and Service Solutions) versi 20,0 for windows. Hasil penelitian ini menunjukkan kondisi Net Working Capital dan ROE pada PT Ace Hardware Indonesia Tbk. periode 2007-2012 mengalami fluktuasi. Hasil regresi yang didapat adalah Y = 0,020 + 0,246X dan nilai koefisien korelasi untuk keduanya adalah sebesar 0,793 yang menunjukkan bahwa hubungan keduanya “kuat”. Koefisien determinasi Net Working Capital memberikan kontribusi sebesar 63% terhadap ROE, sementara sisanya sebesar 37% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Berdasarkan pengujian hipotesis yang dilakukan antara Net Working Capital (X) terhadap Return On Equity (Y), diperoleh hasil  2,6 >  2,1319 maka  ditolak dan  diterima, sehingga dapat disimpulkan bahwa hipotesis yang diajukan oleh penulis, yakni “Net Working Capital (NWC) berpengaruh terhadap Return On Equity (ROE) pada PT Ace Hardware Indonesia, Tbk.” dapat diterima.

     
     
Powered by Shinzo Technologies and Sidik Hanrei